-->

Cara Agar Cepat Hamil Secara Alami

Memiliki momongan adalah impian dari tiap pasangan suami istri yang sudah menikah. Akan tetapi ternyata tidak semua pasangan dikaruniai momongan secara cepat. Ada yang harus berjuang selama beberapa tahun hingga akhirnya mendapatkan buah hati.

Beberapa cara agar cepat hamil juga turut dilakukan, mulai dari mengatur pola makanan hingga berkonsultasi pada dokter. Berikut adalah beberapa cara yang bisa Anda lakukan.

  1. Pertama, lakukanlah diet seimbang dan perbanyak konsumsi biji-bijian agar sistem reproduksi menjadi lebih siap untuk kehamilan. Nutrisi yang lengkan akan membantu dan meningkatkan peluang untuk hamil. Beberapa makanan juga terbukti dapat membantu kesuburan, di antaranya adalah kacang polong, susu serta tauge.
  2. Anda juga bisa menambahkan aneka suplemen ke dalam menu makanan sehari-hari. Pilih suplemen yang kaya akan asam folat sehingga baik untuk pertumbuhan janin.
  3. Lakukanlah check up secara berkala guna mengecek tingkat kesuburan. Lakukan juga terapi untuk mengidentifikasi kondisi medis. Ini akan membantu dalam mengetahui ada atau tidaknya obat-obatan tertentu yang membuat sulit hamil.
  4. Agar bisa cepat hamil, pasangan suami istri tentu harus melakukan hubungan badan. Lakukan hubungan badan ini secara teratur serta rutin. Terutama sekali pada saat Anda tengah memasuki masa subur. Hal ini akan memperbesar peluang untuk segera mendapat momongan.
  5. Cara agar cepat hamil selanjutnya adalah memperhatikan posisi saat berhubungan badan. Beberapa posisi diyakini bisa mempercepat proses kehamilan. Salah satu di antaranya adalah posisi misionaris. Hal ini terutama karena dengan mempraktekkan posisi ini, sel sperma akan lebih mudah masuk dan mencapai leher rahim.
  6. Kemudian, ketahuilah siklus kesuburan. Mengetahui siklus kesuburan merupakan salah satu cara paling mudah untuk mendapatkan kehamilan secara cepat. Pantau suhu basal tubuh menggunakan termometer. Metode ini terbilang efisien karena akan membuat Anda tahu kapan Anda tengah berada dalam masa subur, yakni ketika suhu basal meningkat. 
  7. Untuk meningkatkan kemungkinan hamil, sebisa mungkin hindari kopi, alkohol, rokok serta obat-obatan. Apabila keempat hal di atas tetap dikonsumsi seorang wanita hamil, maka bayi yang lahir akan memiliki resiko komplikasi serius.
  8. Agar kesuburan dapat terbantu, Anda bisa melakukan senam ringan serta diet sehat. Lemak dapat terbakar dan hormon menjadi seimbang. Namun hindari juga melakukan olahraga secara berlebihan.
  9. Terakhir, bangun hubungan yang baik bersama pasangan dan hindari perasaan cemas. Rasa cemas justru akan mengganggu proses pembuahan serta siklus Anda.

Demikian adalah beberapa cara agar cepat hamil yang bisa Anda praktekkan bersama pasangan mulai hari ini juga. Semoga rangkaian cara-cara di atas dapat membantu Anda agar lekas dikaruniai momongan dan membangun keluarga bahagia yang sempurna. 

1 comments: