-->

Cara Mengatasi Penuaan Dini Secara Alami

cara mengatasi penuaan dini
Cara mengatasi Penuaan dini. Penuaan dini adalah hal yang dialami manusia. Penuaan dini merupakan siklus dari kehidupan. Tanda dari penuaan ini umumnya muncul saat seseorang telah menginjak usia diatas 30 tahun. Penuaan dini adalah masalah yang sangat mengganggu, terlebih untuk wanita. Penuaan dini bisa menjadikan seseorang lebih tua. Tidak hanya itu saja, penuaan dini bisa mumudarkan kecantikan dan pesona wanita.

Penuaan dini ditandai munculnya kerutan yang ada disekitar mata. Tanda tersebut membuat kulit menjadi sedikit kendur dan juga terlihat tua. Tentunya Anda tidak menginginkan hal itu. Orang yang telah berusia 30 tahun ke atas saja berusaha untuk terus menjaga kondisi kulitnya agar tetap terlihat muda. Bagaimana dengan Anda yang saat ini masih terbilang sangat mudah. Lalu bagaimana cara mengatasi penuaan dini ?

Cara mengatasi masalah tentang penuaan dini sangat banyak caranya. Salah satunya dengan langsung pergi ke dokter kulit untuk segera melakukan berbagai perawatan untuk mengatasi penuaan dini. Atau dengan menggunakan sebuah krim yang anti penuaan.

Namun berbagai macam cara mengatasi penuaan dini tersebut sangat memerlukan biaya yang tentunya tidak murah. Siapa bilang untuk mengatasi penuaan dini harus mahal. Berikut bahan-bahan alam yang mampu mengatasi masalah penuaan dini.
  • Madu, Pasti Anda sudah tahu khasiat dari madu untuk kecantikan. Madu bisa menghilangkan berbagai masalah keriput, bahan untuk mencerahkan kulit, bahan untuk menghaluskan kulit serta masih banyak lagi manfaat yang lainnya. Untuk menggunakan madu untuk mengatasi masalah penuaan dini adalah dengan mengoleskan madu dibagian wajah serta leher, lalu diamkan 30 menit. Kemudian bilas menggunakan air sampai bersih. Lakukan  hal etrsebut seminggu 2 kali,
  • Pisang, Bahan untuk mengatasi masalah penuaan dini adalah pisang. Pisang jmerupakan bahan untuk merawat kulit wajah Anda. Anda dapat mamanfaatkan pisang untuk masker wajah. Caranya penggunaannya pun cukup mudah, Anda hanya perlu menghancurkan pisang sampai lembut seperti krim, baru setelah itu Anda bisa mengoleskan pada bagian kulit wajah serta leher. Diamkan kira-kira 20 menit setelah itu bilas sampai bersih.
  • Kentang dan juga bengkoang sering dijadikan bahan alami dalam perawatan wajah. Kentang dan juga bengkoang bisa menjaga kondisi kelembaban dan juga elasitas dari kulit. Dan keduanya dapat digunakan untuk mencerahkan kulit. Cara memanfaatkannya pun cukup mudah. Haluskan terlebih dahulu kedua bahan tadi, kemudian gunakan menjadi masker wajah Anda. Waktu penggunaan terbaik adalah sebelum Anda pergi tidur malam hari.
  • Buah alpukat, Merupakan salah satu buah yang sangat baik dalam masalah mengatasi penuaan dini, terutama untuk bagian yang berada disekitar mata. Caranya adalah dengan melembutkan alpukat. Lalu Anda oleskan pada bagian kulit wajah dan diamkan sekitar 20 menit.

1 comments: